Persaingan smartphone atau HP Android saat ini sangat menarik karena telah mulai banyak yang punya harga terjangkau, namun dengan spesifikasi hardware yang tinggi sehingga menarik perhatian banyak orang.
Bahkan mulai banyak vendor yang telah meluncurkan HP Android hingga RAM 6 GB sehingga mampu menjalankan aplikasi secara lancar. Namun perangkat dengan RAM sebesar ini pun memiliki beberapa perbedaan harga tergantung dari spesifikasi hardware lain dari smartphone tersebut.
Untuk itu, bagi Gadgeter yang penasaran dengan HP Android RAM 6 GB maka dapat melihat informasinya sebagai berikut ini.
Daftar 6 HP Android RAM 6GB di 2019
ASUS Zenfone Max Pro M1
Smartphone buatan ASUS yang masih menjadi incaran hingga saat ini memiliki performa yang menarik dengan harga terjangkau. Zenfone Max Pro M1 dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 636 Octa-core yang bertenaga dan hemat dalam mengonsumsi daya baterai.
Baterai berkapasitas 5.000 mAh pun telah hadir di dalam smartphone yang diklaim mampu bertahan satu hari dalam pemakaian normal. Harganya pun sangat menarik karena mencapai Rp 2.399.000 untuk varian RAM 6 GB dan storage internal 64 GB.
Xiaomi Redmi Note 5
Redmi Note 5 merupakan saingan dari Zenfone Max Pro M1 di Indonesia karena menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 636 Octa-core yang sama. Selain itu, baterai smartphone Xiaomi ini mempunyai kapasitas mencapai 4.000 mAh yang dapat bertahan lama dalam pemakaian normal.
Redmi Note 5 juga dipersenjatai dua kamera belakang 12 MP dan 5 MP yang dapat menghasilkan foto bokeh (background blur) dengan instan. Sementara harganya di Indonesia mencapai Rp 3.299.000 untuk varian RAM 6 GB dan storage internal 64 GB.
Vivo V15 Pro
Vivo telah menghadirkan Vivo V15 Pro yang mempunyai kamera depan 32 MP dengan desain pop-up yang mampu menghasilkan foto selfie secara menarik. Sementara konfigurasi tiga kamera depannya mempunyai kombinasi 48 MP, 5 MP, dan 8 MP yang dapat menghasilkan foto dengan bagus.
Hardware dari Vivo V15 Pro ini pun terbilang menarik karena menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 675 Octa-core, RAM 6 GB, dan storage internal 128 GB. Harga banderol smartphone ini di Indonesia mencapai Rp 5.699.000.
OPPO F11 Pro
Smartphone kelas menengah OPPO ini menggunakan kamera depan Pop-Up dengan nama Rising Camera yang mempunyai resolusi 16 MP. Sedangkan dua kamera belakangnya mempunyai kombinasi 48 MP dan 5 MP yang mampu menghasilkan foto bokeh dengan instan.
Dapur pacu OPPO F11 Pro dipercayakan pada chipset MediaTek Helio P70 Octa-core. Dalam mendampingi kemampuan chipset tersebut, OPPO pun telah menyematkan RAM 6 GB dan storage internal 64 GB. Untuk harganya di Indonesia hanya mencapai Rp 4.999.000.
HUAWEI P30 Lite
HUAWEI P30 Lite merupakan salah satu smartphone kelas menengah Huawei yang baru saja diluncurkan di Indonesia. Perangkat ini tiga buah kamera belakang, yakni kamera primer 24 MP, kamera 8 MP ultra wide-angle, dan kamera sekunder 5 MP yang dapat menghasilkan foto dengan bagus.
Huawei P30 Lite ini diotaki dengan chipset bertenaga Kirin 710 yang didukung oleh GPU Turbo sehingga memiliki performa yang bertenaga. RAM 6 GB dan storage internal 128 GB dipercaya untuk mendampingi chipset tersebut. Harganya sendiri di Indonesia mencapai Rp 4.299.000.
Samsung Galaxy A50
Sebagai seri yang baru hadir di tahun 2019, Galaxy A50 telah menarik perhatian di Indonesia dengan sensor fingerprint di dalam layar. Selanjutnya, dukungan 3 kamera belakang yang terdiri dari kamera primer 25 MP, kamera 8 MP ultra wide-angle, dan kamera sekunder 5 MP dan LED Flash yang dapat mengakomodasi foto dengan baik.
Dari sektor hardware, perangkat yang satu ini telah dibekali dengan chipset Exynos 9610 Octa-core berteknologi proses 12nm. Hargany dari Galaxy A50 di Indonesia pun cukup terjangkau hanya mencapai Rp 4.899.000 untuk varian RAM 6 GB + storage internal 128 GB.
Nah, itulah daftar HP Android dengan RAM 6 GB dengan harga mulai dari yang murah hingga mahal. Tentu saja setiap smartphone atau HP 4G Android ini memiliki kelebihan masing-masing. Apabila Gadgeter memiliki informasi mengenai HP RAM 6 GB lainnya maka dapat menuliskannya di kolom komentar.
Dilihat 0 kali
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon